Integrasi dengan Themefood.id
Last updated
Last updated
Dengan mengintegrasikan plugin Themefood.id Kamu ke WatZap.id, Kamu bisa dengan mudah mengirimkan pesan WhatsApp otomatis ketika ada orderan baru.
Kamu juga bisa membuat pesan follow up otomatis untuk Day 1 – 7 kepada customer/pelanggan Kamu. Atau Kamu juga bisa membuat pesan otomatis untuk mengingatkan kepada customer/pelanggan agar segera melakukan pembayaran.
Nah, untuk mengintegrasikan plugin Themefood.id ke WatZap, Kamu bisa melihat tutorialnya pada video berikut ini.
Pada dasarnya cara mengintegrasikan Themefood.id tidak jauh beda seperti mengintegrasikan Sejoli ke WatZap.
Pertama, Kamu perlu membeli tema dari Themefood.id terlebih dahulu. Setelah itu Kamu bisa langsung download dan install di WordPress Kamu.
Setelah itu, Kamu juga perlu memasang plugin WatZap di WordPress. Untuk download plugin WatZap for WordPress, Kamu bisa klik pada bagian “Download WordPress API Plugin” yang ada di menu API Keys & Apps WatZap.
Untuk cara pemasangannya sama seperti plugin pada umumnya, dimana Kamu tinggal import saja file plugin WatZap yang sudah di-download sebelumnya.
Maka akan muncul menu WatZap pada WordPress Kamu. Untuk mengintegrasikan WatZap ke Themefood.id. Kamu bisa klik menu WatZap tersebut.
Akan muncul tampilan seperti ini. Pada bagian API Key, silahkan isi dengan API Key WatZap yang bisa Kamu temukan pada menu API Keys & Apps di WatZap.
Jika sudah diisi, klik Connect Now.
Maka akan muncul notifikasi bahwa WatZap telah berhasil terhubung.
Nah, untuk mengecek Themefood.id sudah terhubung dengan WatZap atau belum. Kamu kunjungi menu Themefood.id di dalam WordPress.
Lalu klik menu Follow up.
Jika sudah, Kamu bisa pilih menu Integrasi API.
Di dalam menu integrasi API tersebut, pastikan layanan BOT WhatsApp sudah terisi nama WatZap dan token key nya juga sudah terpasang.
Lalu untuk link follow up, Kamu bisa atur ingin menggunakan WhatsApp Web atau WhatsApp Desktop.
Nah, untuk mengubah isi pesan notifikasinya, Kamu bisa kembali ke menu Notifikasi.
Di dalam menu notifikasi tersebut, ada beberapa kolom pesan notifikasi yang bisa Kamu ubah. Mulai dari kolom orderan diproses, orderan diantar, orderan selesai, dan orderan dibatalkan.
Jika sudah, Kamu bisa langsung test order dibagian Preview.