Solusi Broadcast Berhenti/Tidak Berjalan

Pada saat mengirim sebuah Broadcast, ada kalanya Kamu akan mengalami Broadcast yang terhenti atau tidak berjalan.

Namun Kamu tidak perlu khawatir mengenai hal itu, karena berikut ini ada cara yang bisa Kamu lakukan jika Broadcast yang Kamu kirim berhenti atau tidak berjalan.

Jadi cara yang bisa Kamu lakukan jika proses broadcast berhenti/tidak berjalan adalah dengan menghubungkan ulang nomor pengirim ke dalam WatZap.

Caranya dengan klik menu WhatsApp.

Kemudian pada bagian nomor pengirim Broadcast yang terputus, klik tombol Connect.

Akan muncul pop up seperti gambar berikut. Kamu langsung saja klik tombol Generate QR Code.

Silahkan scan ulang menggunakan nomor pengirim.

Maka secara otomatis broadcast yang pending/berhenti akan terkirim kembali secara otomatis.

Nah, kalau Kamu sering merasakan nomor terputus sendiri dari WatZap, berikut ini ada tips yang bisa Kamu ikuti agar nomor WhatsApp pengirim tidak terputus secara otomatis dari WatZap.

  1. Pastikan jaringan yang digunakan untuk nomor pengirim stabil, sangat disarankan untuk menggunakan WiFi.

  2. Jangan Close Tab aplikasi WhatsApp yang digunakan untuk mengirim broadcast. Pastikan Smartphone Kamu tetap membuka WhatsApp selama proses broadcast berlangsung.

  3. Pada saat proses pengiriman broadcast, pastikan Smartphone Kamu terhubung ke charger untuk menghindari risiko low battery.

Last updated